Kuburan Rasul Petrus Telah Ditemukan! Updated 30/7/2012


Mungkin judul yang lebih tepat adalah “Penemuan Kuburan Rasul Petrus Terungkap” , sebab penemuan ini terjadi lebih dari 50 tahun yang lalu, yaitu tahun 1953. Karena ini sangat sensitif maka itu baru diungkapkan sekarang.

Peter’s Tomb, Recently Discovered In Jerusalem
by F. PAUL PETERSON

Tulisan di bawah ini adalah ringkasan dari buku di atas.

Seorang Katolik pada komentarnya menyangkal penemuan ini, dia memberi sebuah link pembuktian: http://katolisitas.org/5268/benarkah-makam-st-petrus-ada-di-bawah-altar-basilika-st-petrus-vatikan, ini suatu penyangkalan yang nampaknya masuk akal, dan bersifat historis. Oleh sebab itu saya telah membuat jawaban dari sangkalan atas penemuan ini dengan judul: Benarkah Rasul Petrus pendiri Gereja Roma Katolik; Daftar analytic pertanyaan. Dari daftar pertanyaan yang bersifat analisa ini, Anda akan menemukan celah-celah kosong (klaim yang aneh) pada catatan history penemuan  bukti sejarah kuburan dan tulang rasul Petrus yang dibuat oleh Gereja Roma Katolik.

Sementara mengunjungi seorang teman di Switzerland, saya mendengar apa yang nampaknya untuk saya, satu dari penemuan terbesar sejak masa Kristus (Messias) – bahwa Petrus dikubur di Yerusalem dan tidak di Roma. Sumber dari gossip ini tertulis dalam bahasa Itali. Saya karenanya pergi ke Roma. Setelah bicara banyak dengan imam-imam (Roma Katolik) dan meneliti bermacam-macam sumber informasi , saya dapat membeli satu-satunya buku yang tahu masalah ini, yang juga tertulis dalam bahasa Itali. Itu dipanggil, “Gli Scavi del Dominus Flevit”, dicetak tahun 1958 pada Tipografia del PP. Francescani di Yerusalem. Itu ditulis oleh P.B. Bagatti dan J.T. Milik, keduanya imam-imam Roma Katolik. Cerita penemuan tersebut ada disana, namun itu nampaknya ada sengaja disembunyikan . Saya pergi ke Yerusalem.

Di Yerusalem. Tulang-tulang Simon Bar Yonah (bhs Indo: Simon anak Yunus) indentik dengan Rasul Petrus ditemukan di Yerusalem, pada bagian monastery (tempat kediaman untuk keagamaan) Franciscan yang di sebut, “Dominus Flevit” (dimana Yahshua dipercayai telah menangisi Yerusalem), itu ada di ossuari (kotak tempat penyimpanan tulang-tulang). Nama-nama orang Kristen mula-mula juga ada di assuari-assuari lainnya, seperti Maria dan Marta dan Lazarus saudara mereka. Pada ossuari tersebut tertulis dalam bahasa Aramik secara jelas dan indahnya, ”Simon Bar Yona.”

Kata Yesus kepadanya: “Berbahagialah engkau Simon bin Yunus sebab bukan manusia yang menyatakan itu kepadamu, melainkan Bapa-Ku yang di sorga.” Matius 16:17

Saya bicara dengan imam Milik, rekan penulis buku Italia ini dihadiri oleh teman saya seorang Kristen Arab, Mr. S.J. Mattar. Imam Milik mengakui itu ia telah mengetahui bahwa tulang-tulang Rasul Petrus tidak di Roma. Saya sangat terkejut bahwa ia mengakui itu. Ia juga setuju, ”Ada ratusan bukti lebih bahwa Petrus dikubur di Yerusalem ketimbang di Roma.” (Penekanan dari saya).

Seorang imam Franciscan yang bertugas dari musium ini telah mencoba menghindar ketika saya bertanya tentang hal ini, namun karena informasi yang telah saya kumpulkan dari banyak imam yang bicara kepada saya ia tidak bisa menghindar lagi. Ia jelas nervous ketika berkata, ”Oh tidak, kuburan Rasul Petrus adalah di Roma.” Tetapi suaranya tidak yakin, teman saya Mr. Mattar menyadari itu. Lalu saya melihat langsung kepada matanya dan dengan keyakinan berkata, ”Tidak, kuburan Rasul Petrus adalah di Yerusalem.” Dia melihat kepada saya seperti anak sekolah yang bersalah dan tetap menguasai emosinya. Ia tidak diragukan, menyembunyikan bukti-bukti, tatapi tindakan-tindakan dan kata-katanya telah bicara lebih menyakinkan tentang penemuan tersebut lebih dari imam-imam yang pada ahirnya mengakui kebenaran.

Saya juga bicara dengan seorang imam Franciscan yang berkuasa atas tempat percetakan di dalam tembok-tembok Yerusalem lama, dimana buku pada sabjek ini telah dicetak. Dia juga mengakui bahwa kuburan rasul Petrus adalah di Yerusalem. Kemudian saya berkunjung ke Gereja Nativity di Betlehem dan bertanya kepada salah seorang anggota Franciscan, ”Kamu semua sungguh percaya bahwa semua itu adalah peningalan rasul Petrus?” Dia berespond, Ya kami percaya, kami tidak ada pilihan lain dalam hal ini. Bukti yang jelas adalah disana.” Saya tidak ragu kepada bukti tersebut, tetapi yang membuat saya terkejut adalah imam-imam dan anggota-anggotanya telah percaya yang adalah melawan kepercayaan mereka sendiri dan lebih dari itu, mengakui itu kepada orang-orang lain yang diluar dunia mereka. Biasanya seorang Katolik, entah dia telah dicuci otak atau keras kepala tidak mau melihat sesuatu, hanya itu yang ia telah diajar, tidak akan mengijinkan dirinya sendiri untuk percaya sesuatu yang melawan kepercayaannya, sedikitnya mengakui itu kepada orang-orang lain. Tetapi ada pertumbuhan, sikap yang sehat diantara banyak orang Katolik, untukUjilah segala sesuatu dan peganglah yang baik. (1 Tes 5:21) sebagaimana The Master (Adonai/Tuhan) memperingatkan semua kita dengan tegas.

Kepada orang yang sama ini saya bertanya, Tetapi apa yang Paus pikir tentang semua ini?” Itu adalah pertanyaan seribu dollar and dia memberi saya jawaban sejuta dollar. Well, dia secara pasti menjawab di dalam sebuah suara yang berbisik, “Bapa Bagatti bilang kepada saya secara pribadi bahwa tiga tahun lalu dia pergi ke Paus (Pius XII) di Roma dan menunjukan dia bukti dan Paus berkata, “Baiklah, kita akan harus membuat beberapa perubahan, tetapi untuk waktu yang ada, tetap diam-diam saja.” Di dalam kekaguman saya juga bertanya di dalam suatu suara yang tenang, Jadi Paus sungguh percaya bahwa semua itu adalah tulang-tulang rasul Petrus?” “Ya,” adalah jawabannya. “Bukti dokumen ada disana, dia tidak dapat menghindar tetapi percaya.”

Penemuan semacam ini adalah sangat memalukan karena itu menghancurkan fondasi utama gereja Roma Katolik. Karena Petrus tidak tinggal di Roma dan karenanya tidak dikubur di sana, itu mengikuti secara normal bahwa ia bukanlah Paus pertama mereka.

Gereja Katolik berkata bahwa Petrus adalah Paus di Roma dari tahun 41-66 AD, suatu priode 25 tahun, tetapi Alkitab menunjukan cerita yang berbeda. Kitab Para Rasul mencatat sebagai berikut:

  • Petrus mengkotbahkan Injil kepada orang-orang bersunat (Yahudi) in Caesarea dan Yoppa di Palestina, melayani keluarga Kornelius, yang jaraknya 1800 mil dari Roma (Kis 10:23,24).
  • Segera setelah, kira-kira 44 AD (Kis 12), Petrus dibuang kepenjara di Yerusalem oleh Herodes, tetapi dia dilepaskan oleh seorang malaikat.
  • Dari tahun 46 ke 52 AD, kita baca di bab 13 bahwa ia di Yerusalem berkotbah perbedaan antara Hukum dan Kemurahan.
  • Saulus (rasul Paulus) menjadi percaya tahun 34 AD, dia pergi ke Yerusalem melihat Petrus (Gal 1:18), dan dalam 51 AD, 14 tahun kemudian, ia kemudian pergi lagi ke Yerusalem (Gal 2:1,8), Peter ada di singgung.
  • Segera setelah itu ia bertemu Petrus di Antiokia, dan sebagaimana Paulus berkata, ”Tetapi waktu Kefas datang ke Antiokhia, aku berterang-terang menentangnya, sebab ia salah” (Gal 2:11).

Bukti adalah bertumpuk, kebenaran adalah jelas dari ayat-ayat Alkitab yang tidak pernah gagal. Untuk melihat gambar-gambar lainnya klik ke sumber, tertulis di bawah artikel ini.

Tanah kuburan kuno Kristen ini menunjukan bahwa Petrus mati dan dikubur di Yerusalem, yang mana dapat mudah dimengerti karena baik sejarah maupun Alkitab tidak bercerita bahwa Petrus pernah ada di Roma. Untuk membuat masalah menjadi jelas, Alkitab bercerita kepada kita bahwa Petrus adalah rasul untuk orang-orang Yahudi.

Eusebius, satu dari beberap orang yang sangat terpelajar menulis sejarah Gereja setelah tahun 325 AD, dia berkata bahwa Petrus tidak pernah di Roma. Sejarah Gereja ini diterjemahkan oleh Yerome dari bahasa asli Yunani, tetapi di dalam terjemahannya dia menambahkan suatu cerita fantastik kependudukan Petrus di Roma. Ini adalah sebuah praktek umum menciptakan penerimaan di dalam doktrin-doktrin mereka (Katolik), menggunakan pernyataan-pernyataan palsu, surat-surat palsu dan sejarah yang dipalsukan. Ini alasan lainnya mengapa kita tidak dapat bersandar kepada tradisi, tetapi hanya kepada keabsahan Firman Elohim.

Pada permulaan tahun 1960, beberapa tahun kemudian setelah penemuan ini, Vatikan mengatakan bahwa mereka telah menemukan sesuatu (di Roma) bertulisan Yunani, ”Petrus dikubur di sini,” dan ditanggali 160 AD.

The following was taken from the book, Races of Mankind, page 161: “Strained attempts to have Peter, the Apostle to the Hebrews of the East, in Paul’s territory at Rome and martyred there are unworthy of serious consideration in the light of all contemporary evidence. At his age (eighty-two), that would not have been practicable. In none of Paul’s writings is there the slightest intimation that Peter ever had been or was at that city. All statements to the contrary were made centuries later and are fanciful and hearsay. The Papacy was not organized until the second half of the 8th century. It broke away from the Eastern Church (in the Ency. Brit., 13th Ed., vol. 21, page 636) under Pippin III; also the Papacy, by Abbe Guette.”
The great historian, Schaff, states that the idea of Peter being in Rome is irreconcilable with the silence of the Scriptures, and even with the mere fact of Paul’s epistle to the Romans. In the year 58, Paul wrote his epistle to the Roman church, but does not mention Peter, although he does name 28 leaders in the church at Rome (Rom. 16:7). It must, therefore, be concluded that if the whole subject is faced with detached objectivity, the conclusion must inevitably be reached that Peter was never in Rome. Paul lived and wrote in Rome, but he declared that Only Luke is with me.”
[2 Tim. 4:11].

Copyright 1960 by F. PAUL PETERSON (4th Edition, 1971). Copies may be obtained from your local bookstore or from the author and publisher, F. Paul Peterson, P.0. Box 7351, Fort Wayne, Indiana, Price $2.00. Permission is granted to reproduce any part of this book if title, price and address where it may be purchased are given.

Kedua imam dari penulis buku “Gli Scavi del Dominus Flevit” telah meninggal dunia, Bellarmino Bagatti (1905-1990) dan Józef Tadeusz Milik (1922-2006).

Sumber: Peters’s Tomb Recently Discovered In Jerusalem

Bacaan berkait:

Artikel ini boleh dipakai, namun sertakan alamat situsnya https://senjatarohani.wordpress.com/. Hargailah karya tulis orang lain. Salam dan terima kasih, Senjata Rohani’s Weblog

Pendeta–pendeta Protestan Sedang Diuji


Seiring dengan berkembangnya Gay Movements, HAM, dan masuknya ajaran New Age kedalam gereja, pendeta-pendeta Protestan sedang sedang mengalami masa ujian yang berat; taat kepada Tuan mereka yang di Surga atau kepada Tuan mereka yang di Bumi (pemerintah negara dan atau peminpin denominasi )?

Pada dekade terahir ini Gereja-gereja yang tergolong di dalam denominasi Protestan seperti Lutheran, Presbyterian, Anglikan, Episkopal (pecahan dari Anglikan), Methodis, dan sebagainya benar-benar sedang diguncang oleh angin-ujian yang keras. Gereja-gereja Protestan ini adalah pecahan dari gereja Katolik pada abad ke 15 yang dipelopori oleh Martin Luther, karena ia menganggap Gereja Roma Katolik telah keluar dari ajaran Alkitab.

Di negara-negara Barat kususnya, melalui hukum ”kesamaan Hak Asasi Manusia” pemerintah setempat pendeta-pendeta Protestan dihadapi dengan pilihan yang berat; antara menyenangkan manusia atau menyenangkan YAHWEH; takut kepada aturan manusia atau kepada hukum Firman-Nya , menyangkali iman dan hati nurani mereka atau kehilangan jabatan kependetaan mereka.

Gereja-gereja Presbyterian (GP) di USA di dalam rapat jemaat bulan Juni ini telah menyetujui suatu ”interpretasi legal” konstitusi gereja mengijinkan untuk menerima calon-calon gay dan lesbian yang menikah tanpa keberatan hati nurani, menolak standard yang ada bahwa menikah adalah antara seorang pria dan seorang wanita. Badan Admistrasi dari GP USA ini juga telah mengambil suara menghapus ”penyalah gunaan homosexual” dari daftar kelakuan-kelakuan yang tercela.

Denominasi Anglikanpun terguncang oleh The Gay Movement ini, mungkin kalian ingat tentang seorang bishop yang belakangan ini secara terbuka mengakui dirinya sebagai homo, bishop Gene Robinson. Pada rapat sinode sedunia gereja Anglikan di July ini di England, Archbishop Dr. Rowan Williams (pendukung Hukum Syariah diterapkan untuk kalangan Muslim di Inggris) sebagai tuan rumahnya, bishop Gene turut hadir, yang membuat 210 bishop Injili mengadakan bolkot tidak hadir. Archbishop Rev. Dr. Daniel Deng Bul, dari Afrika, berkata bahwa Robinson sudah seharusnya mengundurkan diri demi kesatuan Gereja (Anglikan).

Sesungguhnya keretakan di dalam tubuh gereja-gereja Protestan sudah terjadi cukup lama; masalah bolehkah wanita jadi pendeta hanyalah soal kecil, masalah bertambah tajam dengan bergabungnya kembali denominasi tertentu gereja Protestan kepada Roma Katolik, dan mencapai puncaknya ketika beberapa pendeta melakukan pemberkatan pernikahan sex-sejenis dan tidak memecat pendeta yang terlibat di dalam praktek homosex, seperti bishop Gene Robinson di atas. Para Konsefatif GP di USA telah membuka badan baru, the New Wineskins Association of Churches. Septermber 2008 Gereja-gereja yang terikat di dalam Episcopal Pittsburgh (USA) bersidang untuk pecah dari pusatnya karena menganggap induk denominasinya kembali kepada tradisi dan meninggalkan ajaran Alkitab.

Pro dan kontra di antara pendeta Protestan mengenai boleh atau tidak memberkati pernikahan sex-sejenis dikuatirkan semakin membawa gereja denominasi ini semakin suram, di Skandinavia dimana diatas kertas jemaatnya tercatat 70-80 % dari jumlah penduduk, namun church-goers hanyalah di bawah 5%. Dan semakin tahun semakin banyak orang yang keluar dari keanggotaannya.

Ini terjadi supaya genaplah Firman YAHWEH melalui rasul Petrus, Karena sekarang telah tiba saatnya penghakiman dimulai, dan pada rumah Elohim sendiri yang harus pertama-tama dihakimi. Dan jika penghakiman itu dimulai pada kita, bagaimanakah kesudahannya dengan mereka yang tidak percaya pada Injil Elohim . Dan jika orang benar hampir-hampir tidak diselamatkan, apakah yang akan terjadi dengan orang fasik dan orang berdosa? (1 Pet 4:1-18)

Perlu diingat, umumnya gereja-gereja Protestan di negara Barat mendapat gaji atau bantuan keuangan dari pemerintah, gedung gereja dirawat oleh bantuan pemerintah, melalui potongan pajak langsung jemaatnya. Singkat kata, mereka sangat bergantung pada pemerintah, namun tidak sedikit dari mereka yang sungguh-sungguh mengabdi kepada Adonai Yahshua Messias dengan segenap hati, jiwa dan raga mereka.

Angin-angin Gay Movement yang dilegalisasikan oleh pemerintah atas nama HAM ini sungguh suatu tamparan yang keras bagi para pendeta Lutheran ini antara memilih hati nurani yang bersih dan takut akan YAHWEH dengan jabatan dan sumber bakul nasi mereka.

Penyalah gunaan HAM (Hak Asasi Manusia) – Gay Movements, Feminism Movement dll. – semakin memojokan nilai-nilai moral dan agama. Mengatas namakan HAM setiap orang dapat membenarkan setiap tindakan mereka sendiri dan minta semua orang disekitar mereka untuk “maklum” dan “mengerti” serta “menerima” keberadaan dan tindakan mereka, namun di sisi lain orang-orang yang sama ini tidak bisa menerima hak-hak dan pendapat orang lain, menolak ajaran agama dan kebenaran Alkitab.

Berdoalah untuk mereka, agar mereka dikuatkan oleh Bapa Surgawi dan diberi keberanian untuk bersandar penuh kepada kuasa dan pemeliharaan-Nya, diberi keberanian untuk memilih Nama yang harum lebih baik dari pada minyak yang mahal” (Pengkotbah 7:1), “takut kepada Elohim lebih dari takut kepada aturan duniawi.” (Kis 4:19-20).

SUMBER: ChristianPost.com: Grieved Presbyterians seek way forward ; Sorry You’re not here ; Gay bishop must resign. BBC.co.uk: Profile Bishop Gene Robinson

Artikel ini boleh dipakai, namun sertakan alamat situsnya. Hargailah karya tulis orang lain. Salam dan terima kasih, Senjata Rohani’s Weblog

Nubuatan Alkitab tentang Yahshua Ha Mashiah, 1.


Yahshua dinubuatkan banyak sekali di dalam Perjanjian Lama. Ada tiga hal penting yang sangat perlu diketahui sebelum membuktikan kebenaran ini. Menyelidiki Alkitab hanya untuk kepuasan otak sangat sedikit faedahnya, namun bila kita menyelidiki itu untuk mengenal pribadi-Nya dan kehendak-Nya kita akan beroleh damai sejahtera Elohim yaitu damai yang melampau segala akal kita.

Yahshua berkata dalam doa-Nya, ”Inilah hidup yang kekal itu, yaitu bahwa mereka mengenal Engkau, satu-satunya Elohim yang benar, dan mengenal Yahshua Ha Mashiah yang telah Engkau utus. Aku telah mempermuliakan Engkau di bumi dengan jalan menyelesaikan pekerjaan yang Engkau berikan kepada-Ku untuk melakukannya. Oleh sebab itu, ya Bapa, permuliakanlah Aku pada-Mu sendiri dengan kemuliaan yang Kumiliki di hadirat-Mu sebelum dunia ada. (Yoh 17:3-5)

Tiga kebenaran pada doa Yahshua di dalam ayat Alkitab ini merupakan kunci dan tujuan dari artikel yang saya tulis. Adonai Yahshua mengatakan

  1. Hidup yang kekal di dapat dari mengenal Bapa Surgawi, YAHWEH, dan diri-Nya sendiri, Yahshua Ha Mashiah.
  2. Fakta ialah bahwa apa yang Yahshua telah kerjakan (mengajar, memuridkan dan mengutus, menyatakan nama Bapa, mati tersalib bagi semua orang berdosa, mengutus Roh Penolong yakni Roh Kudus) adalah amanat Bapa, itu sudah direncanakan sebelum Ia menjelma menjadi daging/manusia.
  3. Yahshua itu sosok yang mulia baik sebelum dunia ini tercipta maupun sebelum Ia merendahkan diri-Nya menjadi daging. Ia telah ada sebelum dunia ini jadi, sebab Ia adalah Elohim.

 

Melalui tiga kebenaran yang Yahshua bukakan ini akan membuat kita mudah mengerti isi dan tujuan Alkitab Perjanjian Lama. Setiap kali kita membaca kitab-kitab Perjanjian Lama maka kita akan bertanya kepada Roh Kudus, ”YAHWEH, apa yang Engkau ingin ajarkan kepada saya tentang Yahshua melalui kitab-kitab ini?” sebab Yahshua sendiri berkata bahwa semua kitab Perjanjian Lama bicara tentang Dia, ”Lalu Ia menjelaskan kepada mereka apa yang tertulis tentang Dia dalam seluruh Kitab Suci, mulai dari kitab-kitab Musa dan segala kitab nabi-nabi (Luk 24.27). Kitab Suci di sini tentulah kitab-kitab Perjanjian Lama.

Tanda ’//’ (paralel) dipakai untuk perbandingan ayat-ayat di Perjanjian Lama (sebelah kiri) dengan Perjanjian Baru (sebelah kanan) Kalimat/ kata dalam tanda […] pada ayat-ayat adalah a. keterangan tambahan dari saya sesuai kontek ayat Alkitab, b. Huruf kecil yang dibesarkan bila kata itu terletak pada kalimat pertama (karena pemotongan kalimat).

Dari benih seorang wanita. Kej 3:15 Aku akan mengadakan permusuhan antara engkau dan perempuan ini, antara keturunanmu dan keturunannya; keturunannya akan meremukkan kepalamu, dan engkau akan meremukkan tumitnya.” (Kej 12:3) // Gal 4:4 Tetapi setelah genap waktunya, maka Elohim mengutus Anak-Nya, yang lahir dari seorang perempuan dan takluk kepada hukum Taurat, (Luk 2:7; Wah 12:5)

Dari benih Abraham. Kej 18:18 Bukankah sesungguhnya Abraham akan menjadi bangsa yang besar serta berkuasa, dan oleh dia segala bangsa di atas bumi akan mendapat berkat? // K. Rasul 3:25 Kamulah yang mewarisi nubuat-nubuat itu dan mendapat bagian dalam perjanjian yang telah diadakan Elohim dengan nenek moyang kita, ketika Ia berfirman kepada Abraham: Oleh keturunanmu semua bangsa di muka bumi akan diberkati, (Mat 1:1; Luk 3:34).

Dari benih Ishak. Kej 17:19 Tetapi Elohim berfirman: “Tidak, melainkan isterimu Saralah yang akan melahirkan anak laki-laki bagimu, dan engkau akan menamai dia Ishak, dan Aku akan mengadakan perjanjian-Ku dengan dia menjadi perjanjian yang kekal untuk keturunannya. // Mat 1:2 Abraham memperanakkan Ishak, Ishak memperanakkan Yakub, Yakub memperanakkan Yehuda dan saudara-saudaranya, (Luk 3:34)

Dari benih Yakob. Bil 24:17 Aku melihat dia, tetapi bukan sekarang; aku memandang dia, tetapi bukan dari dekat; bintang terbit dari Yakub, tongkat kerajaan timbul dari Israel; (Kej 28:14) dan olehmu serta keturunanmu semua kaum di muka bumi akan mendapat berkat. // Luk 3:34 anak Yakub, anak Ishak, anak Abraham, anak Terah, anak Nahor, (Mat 1:2).

Akan lahir dari keturunan suku Yehuda. Kej 49:10 Tongkat kerajaan tidak akan beranjak dari Yehuda ataupun lambang pemerintahan dari antara kakinya, sampai dia datang yang berhak atasnya, maka kepadanya akan takluk bangsa-bangsa. // Luk 3:33 anak Aminadab, anak Admin, anak Arni, anak Hezron, anak Peres, anak Yehuda, (Mat 1:2,3).

Mewarisi tahta Daud. Yes 9:7 Yahweh telah melontarkan firman kepada Yakub, dan firman-Nya itu menimpa Israel, (Yes 11:1-5; 2 Sam 7:13) // Mat 1:1 Inilah silsilah Yesus Kristus, anak Daud, anak Abraham, (Mat 1:6).

Tempat kelahiran-Nya. Mika 5:2 (5-1) Tetapi engkau, hai Betlehem Efrata, hai yang terkecil di antara kaum-kaum Yehuda, dari padamu akan bangkit bagi-Ku seorang yang akan memerintah Israel, yang permulaannya sudah sejak purbakala, sejak dahulu kala. // Mat 2:1 Sesudah Yesus dilahirkan di Betlehem di tanah Yudea pada zaman raja Herodes, datanglah orang-orang majus dari Timur ke Yerusalem, (Luk 2:4-7).

Wa   Waktu kelahiran-Nya. Dan 9:25 Maka ketahuilah dan pahamilah: dari saat firman itu keluar, yakni bahwa Yerusalem akan dipulihkan dan dibangun kembali, sampai pada kedatangan seorang yang diurapi, seorang raja, ada tujuh kali tujuh masa; dan enam puluh dua kali tujuh masa lamanya kota itu akan dibangun kembali dengan tanah lapang dan paritnya, tetapi di tengah-tengah kesulitan. // Luk 2:1-2 Pada waktu itu Kaisar Agustus mengeluarkan suatu perintah, menyuruh mendaftarkan semua orang di seluruh dunia. Inilah pendaftaran yang pertama kali diadakan sewaktu Kirenius menjadi wali negeri di Siria. (Luk 2:3-7).

Lahir dari seorang perawan. Yes 7:14 Sebab itu Yahweh sendirilah yang akan memberikan kepadamu suatu pertanda: Sesungguhnya, seorang perempuan muda mengandung dan akan melahirkan seorang anak laki-laki, dan ia akan menamakan Dia Imanuel. // Mat 1:18 Kelahiran Yesus Kristus adalah seperti berikut: Pada waktu Maria, ibu-Nya, bertunangan dengan Yusuf, ternyata ia mengandung dari Roh Kudus, sebelum mereka hidup sebagai suami isteri. (Luk 1:26-35).

Nubuat pembantaian bayi-bayi. Yer 31:15 Beginilah firman YAHWEH: Dengar! Di Rama terdengar ratapan, tangisan yang pahit pedih: Rahel menangisi anak-anaknya, ia tidak mau dihibur karena anak-anaknya, sebab mereka tidak ada lagi. // Mat 2:16 Ketika Herodes tahu, bahwa ia telah diperdayakan oleh orang-orang majus itu, ia sangat marah. Lalu ia menyuruh membunuh semua anak di Betlehem dan sekitarnya, yaitu anak-anak yang berumur dua tahun ke bawah, sesuai dengan waktu yang dapat diketahuinya dari orang-orang majus itu. (Mat 2:17-18)

Mengungsi ke Mesir. Hos 11:1 Ketika Israel masih muda, Kukasihi dia, dan dari Mesir Kupanggil anak-Ku itu. // Mat 2:14 Maka Yusufpun bangunlah, diambilnya Anak itu serta ibu-Nya malam itu juga, lalu menyingkir ke Mesir, (Mat 2:15). Exodus Israel (Kel 4:22-23) parallel dengan tujuan Kelahiran Yeshua, pertama keluar dari perbudakan tubuh, yang kedua dari dosa!

Pelayanan di tanah Galilea. Yes 8:23; 9:1) Tetapi tidak selamanya akan ada kesuraman untuk negeri yang terimpit itu. Kalau dahulu YAHWEH merendahkan tanah Zebulon dan tanah Naftali, maka di kemudian hari Ia akan memuliakan jalan ke laut, daerah seberang sungai Yordan, wilayah bangsa-bangsa lain. Bangsa yang berjalan di dalam kegelapan telah melihat terang yang besar; mereka yang diam di negeri kekelaman, atasnya terang telah bersinar. // Mat 4:12-4 Tetapi waktu Yesus mendengar, bahwa Yohanes telah ditangkap, menyingkirlah Ia ke Galilea. Ia meninggalkan Nazaret dan diam di Kapernaum, di tepi danau, di daerah Zebulon dan Naftali, supaya genaplah firman yang disampaikan oleh nabi Yesaya… (15-6).

Sebagai seorang Nabi seperti Musa. Ul 18:15 Seorang nabi dari tengah-tengahmu, dari antara saudara-saudaramu, sama seperti aku, akan dibangkitkan bagimu oleh YAHWEH, Elohimmu; dialah yang harus kamu dengarkan. // Joh 6:14 Ketika orang-orang itu melihat mujizat yang telah diadakan-Nya, mereka berkata: “Dia ini adalah benar-benar nabi yang akan datang ke dalam dunia.” (Yoh1:45; Kis 3:19-26)

Sebagai seorang Imam, seperti Melkisedek. Maz 110:4 YAHWEH telah bersumpah, dan Ia tidak akan menyesal: “Engkau adalah imam untuk selama-lamanya, menurut Melkisedek.” // Heb 6:20 di mana Yahshua telah masuk sebagai Perintis bagi kita, ketika Ia, menurut peraturan Melkisedek, menjadi Imam Besar sampai selama-lamanya. (Ibr 5:5-6; 7:15-17)

Dia ditolak oleh orang Israel. Yes 53:3 Ia dihina dan dihindari orang, seorang yang penuh kesengsaraan dan yang biasa menderita kesakitan; ia sangat dihina, sehingga orang menutup mukanya terhadap dia dan bagi kitapun dia tidak masuk hitungan. (Maz 2:2) // Yoh 1:11 Ia datang kepada milik kepunyaan-Nya, tetapi orang-orang kepunyaan-Nya itu tidak menerima-Nya. (Yoh 5:43; Luk 4:29; 17:25; 23:18)

Pribadi dan kuasa-Nya. Yes 11:1-2 Suatu tunas akan keluar dari tunggul Isai, dan taruk yang akan tumbuh dari pangkalnya akan berbuah. Roh YAHWEH akan ada padanya, roh hikmat dan pengertian, roh nasihat dan keperkasaan, roh pengenalan dan takut akan YAHWEH; (Maz 45:7; Yes 11:3-4)// Luk 2:52 Dan Yahshua makin bertambah besar dan bertambah hikmat-Nya dan besar-Nya, dan makin dikasihi oleh Elohim dan manusia. (Luk 4:18-21). Baca bagian kedua (2.)

Dari Abraham ke Yahshua ada rentang waktu kurang lebih 4000 tahun. Alkitab adalah sungguh Firman YAHWEH, Elohim Yang Hidup!!!

Baca Bagian ke dua.

Artikel ini boleh dipakai, namun sertakan alamat situsnya. Hargailah karya tulis orang lain. Salam dan terima kasih, Senjata Rohani’s Weblog